Team Bernyali Hebat

Seri SOBAT - Semua Orang Bisa Hebat - Artikel #033
Radar peluang-hambatan (lihat artikel Nyali Team disini) dapatlah kita katakan sebagai nyali sebuah team, ukuran keberanian mental para anggota team menghadapi berbagai persoalan.

Bedanya, dalam SOBAT team yang hebat memandang dengan kacamata berbeda terhadap radar tersebut. Mereka tidak melihatnya sebagai faktor positif dan negatif, melainkan semuanya semata sebagai faktor positif. Cara pandang inilah yang membuat mereka berbeda dari kebanyakan team, menjadikan mereka Team Bernyali Hebat.

Team yang hebat adalah team yang tidak bernyali besar, tidak pula (amit-amit) bernyali kecil, tetapi bernyali HEBAT.

Team Bernyali Hebat bukan pula berarti team yang bisa menyeimbangkan antara keberanian mengejar peluang dan pertimbangan (consideration) terhadap resiko secara proporsional. Lebih daripada itu, Team Bernyali Hebat adalah team yang mampu memandang hambatan dan resiko sebagai peluang.
Team Bernyali Hebat berpikir lebih positif dan karenanya lebih optimistis. Ini bukan berarti mereka nekat, asal berani seperti ‘bonek’. Mereka mampu melihat melalui sudut pandang (perspektif) lain, tidak sebagaimana biasanya, sehingga hambatanpun berubah menjadi peluang.

Jelas bahwa Team Bernyali Hebat memandang dengan cara berbeda terhadap resiko dan waktu, tidak seperti team biasa-biasa saja yang memandang kedua hal itu sebagai faktor negatif. Team Bernyali Hebat memutar dan membalikkannya menjadi peluang, terutama di dalam persaingan. Inilah yang membedakan secara nyata kehebatan mereka itu, yaitu keberanian dan sikap positif menghadapi segala persoalan. Mereka memandang segala yang ada adalah karunia, biarpun dengan kacamata biasa dianggap masalah dan beban. Mereka adalah sekumpulan makhluk penyukur bukan penggerutu.

Team Bernyali Hebat biasanya menggunakan mental berkelimpah-ruahan mereka untuk berani melihat dan menerima sudut pandang yang berbeda sama sekali. Mereka terbiasa untuk tidak terpaku pada dogma, tradisi dan pola baku yang selama ini digunakan kebanyakan orang.

Mereka tidak terikat pada slogan maupun alasan ‘because we always have’ (karena biasanya begitu), atau ‘memang begitu seharusnya’, dan sejenisnya. Mereka tidak mau begitu saja menerima kendala atau hambatan sebagai pembatas keberhasilan, perintang tujuan.

Mereka jelas tidak terperangkap oleh pengalaman (lihat Pengalaman adalah Musuh disini), kebiasaan ataupun jawaban yang selalu benar selama ini.

Dengan demikian, cara pandang Team Bernyali Hebat terhadap kelima aspek diatas telah ditransformasikan menjadi:
  1. Orientasi terhadap hasil yang tinggi sebagai pemicu upaya maksimal,
  2. Orientasi terhadap alternatif merupakan keharusan, bukan opsi,
  3. Optimisme karena ‘keberhasilan’ ada dalam kendali mereka sendiri,
  4. Peluang dari resiko, dan
  5. Peluang atas waktu.

NEXT TOPICS

  • Berpikir 'DAN' bukan 'ATAU'
  • Berpikir Induktif
  • Berpikir Ekstrapolatif
  • Mental KERE
  • Kompromi Bukanlah Win-Win
  • Gagal itu juga Sukses!
  • Tujuan Nan Takkan Pernah Gagal
  • QUIZ Sobat
  • Konsep WEIJI
  • Jangan Menghormati PERBEDAAN!

Very Inspiring Video

Recent Comments